Iklan

Warga Desa Peuto Apresiasi Pogram Kodim 0102 Pidie

REDAKSI
2/29/20, 14:42 WIB Last Updated 2020-04-05T14:49:59Z

NOA | PIDIE - Kepala Desa Peutou Sulaiman Yusuf dan Ketua Pemuda yang juga ketua kelompok ternak Nasrol dan masyarakat Kecamatan Indrajaya berharap agar program program seperti perternakan dari Kodim 0102/Pidie agar tidak terputus dan selalu disalurkan ke Desa - desa  melalui Babinsa Koramil 05/Indra Jaya, Kopda M.yusuf, Sabtu (29/02/2020).

Kepala desa mengapresiasi langkah - langkah Kodim Tetorial untuk mewujudkan desa binaan menjadi desa yang mandiri dan produktif terutama di bidang pemberdayaan ekonomi masyarakat seperti peternakan.

"Kami sangat bersyukur dan berterimakasih kepada bapak Dandim Letkol. Arm Wagino SE melalui Danramil Kapten Inf Bustami dan Babinsa yang telah memplementasikan program - program Kodim dan membina Desa kami," ungkap Sulaiman Yusuf.

Geucik Desa Peutou juga berharap agar kedepan pemuda - pemuda menjadi kreatif dan produktif di semua bidang agar tercapai desa yang bersinerji dan maju, itu harapan kami selaku Tuha Gampong (Tokoh masyarakat)," harapnya.(RED)
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Warga Desa Peuto Apresiasi Pogram Kodim 0102 Pidie

Terkini

Adsense