Iklan

Secara Aklamasi, Fadliyandri Pimpin Kadin Nagan Raya Masa Bakti 2020-2025

REDAKSI
3/11/20, 17:00 WIB Last Updated 2020-03-25T08:03:53Z
Foto bersama pengurus Kadin Nagan Raya
NOA I NAGAN RAYA - Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Nagan Raya laksanakan Musyawarah Kabupaten ke-II Kabupaten Nagan Raya, Provinsi Aceh.

Secara aklamasi, Fadliyandri terpilih menjadi ketua Kadin Nagan Raya dalam acara yang berlangsung, Rabu, 11 Maret 2020 di sebuah hotel di kawasan Leupee, Kecamatan Kuala, kabupaten setempat.

Ketua panitia, Wirduna Tripa menyebutkan, selain memilih ketua, dalam musyawarah itu juga dibicarakan berbagai hal yang berhubungan dengan Kadin.

"Selamat, Saudara Fadliyandri telah terpilih secara sebagai Ketua Umum Kadin Nagan Raya Masa Bakti 2020-2025," kata Wirduna Tripa.

Sementara itu, Ketua terpilih, dalam sambutannya juga menyebutkan, kehadiran Kadin di Nagan Raya bisa membantu pemerintah dalam mengembangkan perekonomian daerah melalui perindustrian dan perdagangan. 

"Menciptakan dan mengembangkan iklim dunia usaha yang kondusif, bersih dan transparan yang memungkinkan keikutsertaan yang seluas-luasnya bagi pengusaha Indonesia sehingga dapat berperan serta secara efektif dalam pembangunan daerah, aceh & nasional", kata Fadliyandri.

Ia juga menyebutkan, tanpa ada dukungan penuh dari pihak Pemerintah Daerah, Kadin juga tidak dapat berjalan sebagai mana tujuan yang diharapkan. 

"Oleh karena itu, saya bersama pengurus Kadin Nagan Raya dengan ini menyatakan sikap dan kesiapan kami untuk ikut berperan aktif membantu Bapak Bupati dalam upaya-upaya mendorong tumbuh dan berkembangnya kewirausahaan dan wirausaha baru serta mengembangkan bisnis lokal & UMKM, baik yang memiliki lingkup nasional, regional maupun internasional," papar Fadhli.

Amatan awak media ini, dalam acara tersebut turut dihadiri Muspida Nagan Raya dan peserta Muskab Kadin Ke-II Kabupaten Nagan. Sidang dipimpim lansung Iqbal Idris Aly, SE selaku Ketua Caretaker Kadin Kabupaten Nagan Raya.(RED).
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Secara Aklamasi, Fadliyandri Pimpin Kadin Nagan Raya Masa Bakti 2020-2025

Terkini

Adsense