Iklan

Tim Gabungan Penjaga Laut Aceh Selatan Usir Kapal Yacht Asing

REDAKSI
3/24/20, 16:15 WIB Last Updated 2020-03-24T09:18:41Z

NOA | ACEH SELATAN - Kapal Yacht milik warga kebangsaan Australia terlihat melintasi mendekati daratan perairan laut Tapaktuan sekitar 1 Mil dari bibir pantai pada Senin sore 23 Maret 2020 sekira pukul 18.00 WIB.

"Jadi, Tim Gabungan Kesatuan Penjagaan Pantai yang terdiri dari KPLP, Dinas Perhubungan serta Tim SAR, yang mendapat laporan dari masyarakat langsung bergerak untuk menghalau kapal asing tersebut, agar tidak merapat ke dermaga dan perairan pantai setempat," demikian dikatakan Kadis Perhubungan Aceh Selatan Filda Yulisbar S.STP, M,I,P, kepada NOA,Com, Tapaktuan, Selasa (24/3/2020).

Aksi ini dilakukan agar kapal asing diminta untuk menjauh dan tidak mendarat. karena warga cemas atas Virus Corona (Covid-19). Setelah dikonfirmasi TNI AL dan pengecekan dokumen, kapal tersebut tujuan wisata ke daerah Pulau Banyak dan Kabupaten Simeulue. 

"Mereka diminta untuk keluar dari perairan laut Aceh dan tidak dibenarkan untuk bersandar, karena saat ini sedang maraknya isu Corona. Kapal tersebut terus dimonitoring oleh pihak berwenang TNI AL dan Sahbandar," ujarnya.

Sementara itu, Petugas KPLP Amin Hasibuan menjelaskan, Petugas dan Tim Gabungan beserta warga sekitar saat ini masih siaga di pesisir pantai. 

"Ini dilakukan guna mengantisipasi kapal turis warga asing tersebut untuk tidak berlabuh di perairan pantai Kabupaten Aceh Selatan," tandasnya. (MUS)
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Tim Gabungan Penjaga Laut Aceh Selatan Usir Kapal Yacht Asing

Terkini

Adsense