Iklan

Tim Gabungan Semprotkan Disinfektan di Desa Rukun Dame

REDAKSI
3/30/20, 15:57 WIB Last Updated 2020-03-30T08:58:42Z


NOA | ABDYA - Dalam rangka mengantisipasi penyebaran Virus Corona, Kepala Desa Rukun Dame Bersama Kapolsek Babahrot, Tagana dan tim medis wilayah kerja Puskesmas Ie Mirah melakukan penyemprotan cairan disinfektan di rumah - rumah warga, Minggu (29/03/2020).

Kepala Desa mengungkapkan, pihaknya melakukan penyemprotan dalam rangka untuk mencegah virus corona masuk kelingkungan Desa Rukun Dame.

"Semoga saja dengan cara penyemprotan cairan disinfektan ini bisa meminimalisir perkembangan virus Corona yang biasa disebut dengan istilah Covid -19 di desa itu karena mencegah lebih baik," kata Riki tim medis.

Pemerintah daerah juga sudah mengajak kita kerjasama memerangi virus Covid-19 dengan berbagai cara misalnya mengadakan patroli bersama ditempat hiburan malam maupun tempat keramaian seperti pasar, warung dan tidak mebuat aktifitas keramaian, tambahnya.

Sampai saat ini wilayah Kabupaten Aceh Barat Daya masih belum di temukan positif Covid-19, namun sebanyak 2 orang di kabarkan telah masuk ke daftar ODP Virus Corona.(DJ)
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Tim Gabungan Semprotkan Disinfektan di Desa Rukun Dame

Terkini

Adsense