Parlemen
NOA | BANDA ACEH - Anggota DPR Aceh, Nora Idah Nita, SE yang juga Ketua Kadin Kabupaten Aceh Tamiang membagikan sembako kepada petugas kesehatan, kebersihan, juru parkir, tukang becak, mualaf, mahasiswa, LSM, dai ,orang miskin, janda kurang mampu , wartawan dan masyarakat kurang mampu di kantor Kampung Dalam Kecamatan Karang Baru, Kabupaten Aceh Tamiang, Senin (13/04/2020).
Nora Idah Nita mengatakan bahwa bantuan ini bukan untuk mencari popularitas ataupun sikap ria, namun ini yang dapat diperbuat sebagai bentuk kepedulian terhadap dampak Covid 19 untuk warga. Pembagian sembako untuk masyarakat memang rasa kepedulian, sangat tulus dalam berbagai tidak unsur apapun apalagi politis. Salah satu penerima bantuan yang enggan disebut namanya menyatakan sangat senang dan terimakasih yang tak terhingga atas pemberian sembako yang diberikan oleh Anggota DPR Aceh.
“Kami sangat senang karena sejak ada wabah Corona melanda kami secara praktik untuk mendapatkan penghasilan tiap harinya sulit sekali. Dengan adanya pemberian ini dapat meringankan beban ekonomi kami, semoga DPR Aceh terus peduli,” tegas warga.
Pembagian sembako secara simbolis tersebut turut disaksikan Dandim 01017/Ayam Letkol Inf. Deki Rayusyah Putra, Kapolres Aceh Tamiang AKBP Zuhir Destrian, SIK, SH dan para LSM, pengurus KNPI Aceh Tamiang, PWI Aceh Tamiang serta para pengurus Kadin Aceh Tamiang.(RED)