Iklan

Sambut Ramadhan, Rosnidar Mahlil Minta Erly Hasim dan Afridawati Berdamai

REDAKSI
4/13/20, 14:03 WIB Last Updated 2020-04-25T02:43:35Z


NOA | SIMEULUE - Menyambut bulan suci ramadhan, anggota DPRK Simeulue dari Partai Hanura Rosnidar Mahlil mengajak Bupati Simeulue Erly Hasim dan Wakil Bupati Simeulue Afridawati segera berdamai pasca miskomunikasi yang terjadi antara kedua belah pihak pada beberapa waktu lalu.

Rosnidar Mahlil mengatakan, Erly Hasim adalah sosok ayah dan Afridawati sosok ibu bagi rakyat Simeulue saat ini. Menurutnya, konflik antara kedua belah pihak tidak perlu di perpanjang mengingat kondisi Simeulue saat ini sedang dalam kewaspadaan terhadap Pandemi Covid-19 atau Virus Corona.

"Saya berharap kepada bapak Erly Hasim dan ibu Afridawati agar sebaiknya saling berdamai mengingat kondisi Simeulue sedang menghadapi pandemi virus Corona dan selain itu juga akan memasuki bulan suci puasa Ramadhan," kata Rosnidar Mahlil ketua DPC Partai Hanura salah satu Partai koalisi Erly Hasim Afridawati saat Pilkada lalu.

Kepada saudara saya masyarakat Simeulue yang menggunakan sosmed agar tidak melakukan ujaran - ujaran di medsos karena dapat menimbulkan kerugian bagi orang lain maupun bagi diri sendiri, ujar Rosnidar Mahlil kepada NOA Minggu (12/04/2020).

Selain itu, Rosnidar Mahlil mengajak semua rakyat untuk mendukung Pemerintah Simeulue dalam menanggapi Pandemi Covid-19 yang saat ini telah membuat semua daerah dalam kondisi warning.

"Di pulau ini mulai dari ujung Lewak hingga ujung Labuan kita semua bersaudara tidak perlu ada perpecahan, ayo kita sama - sama mendukung Pemerintah Simeulue dalam mengantispasi wabah Virus Corona atau Covid-19 ini dan semoga musibah ini cepat berakhir," harap Rosnidar Mahlil.

"Jangan hapus persaudaraan hanya karena sebuah permasalahan. Namun hapuslah sebuah kesalahan demi utuhnya persaudaraan," tutup Rosnidar Mahlil yang kerap di sapa dengan sebutan Kak Rosmahlil ini.(FIR)










Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Sambut Ramadhan, Rosnidar Mahlil Minta Erly Hasim dan Afridawati Berdamai

Terkini

Adsense