Home / Pemerintah Aceh

Kamis, 20 Februari 2025 - 14:25 WIB

Marlina Usman Ikuti Gladi Pelantikan Ketua TP PKK Aceh di Jakarta

REDAKSI

Marlina Usman, istri Gubernur Aceh Muzakir Manaf, mengikuti gladi pelantikan Ketua TP PKK / TP Posyandu periode 2025-2030 di Aryanusa Ballroom Lantai III, Menara Danareksa Jl. Medan Merdeka Selatan No.14, Gambir, Jakarta Pusat, Rabu (19/2). Pelantikan dijadwalkan berlangsung Kamis (20/2).

Marlina Usman, istri Gubernur Aceh Muzakir Manaf, mengikuti gladi pelantikan Ketua TP PKK / TP Posyandu periode 2025-2030 di Aryanusa Ballroom Lantai III, Menara Danareksa Jl. Medan Merdeka Selatan No.14, Gambir, Jakarta Pusat, Rabu (19/2). Pelantikan dijadwalkan berlangsung Kamis (20/2).

Jakarta – Marlina Usman, istri Gubernur Aceh Muzakir Manaf, mengikuti gladi pelantikan Ketua Tim Penggerak PKK dan Posyandu periode 2025-2030 di Aryanusa Ballroom, Menara Danareksa, Jakarta Pusat, Rabu (19/2). Pelantikan resmi dijadwalkan berlangsung pada Kamis (20/2) di lokasi yang sama, dipimpin langsung oleh Ketua Umum TP PKK dan Pembina Posyandu, Tri Suswati Tito Karnavian.

Dalam sesi gladi, Tri Suswati turut hadir dan menyambangi Marlina. Keduanya terlihat saling berangkulan sebagai bentuk penghormatan dan berbincang sejenak di sela seremonial gladi. Marlina sendiri tiba di Jakarta pada Rabu siang dan langsung menuju lokasi untuk mengikuti persiapan pelantikan.

Baca Juga :  Pemerintah Aceh Komitmen Ciptakan Kebijakan Strategis untuk Dongkrak Ekonomi

Pelantikan Ketua TP PKK dan Posyandu kali ini bertepatan dengan pelantikan seluruh gubernur, wakil gubernur, bupati, wakil bupati, wali kota, dan wakil wali kota hasil Pilkada 2024.

Baca Juga :  Bertemu Mendagri, Pj Gubernur Aceh dan Ketua DPR Aceh Bahas Pelantikan Gubernur dan Wakil Gubernur Aceh Terpilih

Sementara itu, Gubernur Aceh Muzakir Manaf juga dijadwalkan tiba di Jakarta pada Rabu malam untuk menghadiri pelantikan kepala daerah se-Indonesia pada Kamis (20/2). Muzakir Manaf menjadi satu-satunya gubernur hasil Pilkada 2024 yang telah lebih dulu dilantik oleh Menteri Dalam Negeri, Tito Karnavian, pada Rabu (12/2) di DPR Aceh.

Pelantikan lebih awal tersebut dilakukan sesuai dengan Undang-Undang Pemerintahan Aceh yang bersifat lex spesialis, memberikan kekhususan dalam pengaturan pemerintahan di Aceh.

Baca Juga :  Sebanyak 49 Formasi Guru di Kemenag Aceh Kosong

Meskipun telah resmi menjabat, Muzakir Manaf tetap menghadiri prosesi pelantikan kepala daerah lainnya sebagai bentuk solidaritas dan komitmennya terhadap sinergi pemerintahan nasional. Dalam sepekan terakhir, ia juga telah melantik sebagian besar bupati dan wali kota di Aceh yang terpilih dalam Pilkada 2024.

Share :

Baca Juga

Berita

Pemerintah Aceh Terima Apresiasi Nasional atas Dukungan Program 3 Juta Rumah

Daerah

Jelang PSU Pilkada Sabang, Sejumlah Tokoh dan Tim Sukses Tiba di Kota Sabang

Daerah

Ketua Staf Ahli TP-PKK Aceh Lakukan Kunjungan Kerja ke Bener Meriah dan Aceh Tengah

Pemerintah Aceh

Plt Sekda Aceh Minta Pejabat Administrator Adaptif dengan Era Digital dalam Bekerja

Pemerintah Aceh

Wagub Aceh Ajak Mahasiswa Baru Unimal Jadi Garda Bela Negara

Agama

Gubernur Mualem Kukuhkan Abu Paya Pasi Sebagai Imam Besar Masjid Raya Baiturrahman

Pemerintah Aceh

Sekda Aceh Beri Sambutan Pada Wisuda UNIKI 2025

Berita

Plt Sekda: Halal bi Halal Momentum Memperkuat Silaturrahmi dan Membangun Jejaring