Home / Berita / Pemerintah Aceh

Rabu, 21 Mei 2025 - 18:47 WIB

Gubernur Mualem Hadiri Paripurna Pelantikan Anggota DPRA

REDAKSI

Gubernur Aceh, Muzakir Manaf menghadiri Pengambilan sumpah dan Pelantikan Anggota DPR Aceh Periode 2024-2029 pada rapat paripurna istimewa digedung utama DPRA, Rabu, 21/05/2025.(Foto:Dok.Biro Adpim Setda Aceh)

Gubernur Aceh, Muzakir Manaf menghadiri Pengambilan sumpah dan Pelantikan Anggota DPR Aceh Periode 2024-2029 pada rapat paripurna istimewa digedung utama DPRA, Rabu, 21/05/2025.(Foto:Dok.Biro Adpim Setda Aceh)

Banda Aceh – Gubernur Aceh, Muzakir Manaf (Mualem), menghadiri Rapat Paripurna DPR Aceh Tahun 2025 dengan agenda pengucapan sumpah anggota DPR Aceh masa jabatan 2024–2029, pada Rabu, 21 Mei 2025.

Selain Gubernur, hadir pula Plt Sekda Aceh, M. Nasir, serta sejumlah kepala Satuan Kerja Perangkat Aceh (SKPA) di lingkungan Pemerintah Aceh.

Baca Juga :  Pj Gubernur: Aceh terbuka dan beri karpet merah untuk investasi

Sidang paripurna yang dipimpin Wakil Ketua DPRA, Ali Basrah, tersebut mengagendakan pelantikan dan pengambilan sumpah terhadap tiga anggota DPR Aceh.

Ketiga anggota yang dilantik adalah Salmawati (Bunda Salma), M. Yusuf (Pang Ucok), dan Azhar Abdurrahman.

Baca Juga :  Presiden Prabowo Subianto Menyapa Khusus Gubernur Aceh Muzakir Manaf

Wakil Ketua DPRA, Ali Basrah, menyampaikan selamat kepada ketiga anggota yang baru dilantik. Ia juga mengatakan bahwa pelantikan ini merupakan tindak lanjut terhadap calon legislatif yang belum sempat dilantik. Ketiganya merupakan kader dari Partai Aceh.

Baca Juga :  Pemkab Aceh Besar Melalui Baitul Mal Salurkan Bantuan untuk 1.144 Mustahik

Mereka menggantikan anggota DPRA terpilih yang mengundurkan diri untuk maju dalam Pilkada 2024. Bunda Salma menggantikan Ismail A. Jalil, Pang Ucok menggantikan Iskandar Usman Al-Farlaky dan Azhar Abdurrahman menggantikan Tarmizi SP. []

Editor: Redaksi

Share :

Baca Juga

Berita

TP PKK Aceh Besar Gelar Rapat Perdana dan Bekali Pengurus Pokja

Pemerintah Aceh

Gubernur Aceh Terima Bantuan Kemanusiaan PMI Nasional yang Diserahkan Langsung oleh Jusuf Kalla Aceh Utara

Aceh Besar

Lima Desa Masuk Nominasi Lomba Gampong Tingkat Kabupaten Aceh Besar

Berita

Kapolda Aceh Buka Rakernis Fungsi Binmas Tahun Anggaran 2025

Berita

Bupati Aceh Besar Terima Audiensi WRI di Kediaman Pribadi

Pemerintah Aceh

Mualem Tunjuk Muhammad MTA sebagai Jubir Pemerintah Aceh

Berita

Usai Shalat Ied, Pemkab Aceh Besar Serahkan 4 Hewan Qurban

Berita

Pemerintah Aceh Tampung Aspirasi Pegawai Kontrak Tuntut Pengangkatan Sebagai PPPK Penuh Waktu