Home / Daerah / Pemerintah Aceh

Senin, 24 November 2025 - 19:11 WIB

Wakil Gubernur Fadhlullah Sambut Menteri Kebudayaan Fadli Zon di Bandara SIM

REDAKSI

Wakil Gubernur Aceh, H. Fadhlullah SE., bersama Wali Kota Banda Aceh, Hj. Illiza Saaduddin Djamal, menjemput kedatangan Menteri Kebudayaan Republik Indonesia, Fadli Zon, di Bandara Sultan Iskandar Muda (SIM), Senin, (24/11/2025). Foto : Dok. Biro Adpim Setda Aceh

Wakil Gubernur Aceh, H. Fadhlullah SE., bersama Wali Kota Banda Aceh, Hj. Illiza Saaduddin Djamal, menjemput kedatangan Menteri Kebudayaan Republik Indonesia, Fadli Zon, di Bandara Sultan Iskandar Muda (SIM), Senin, (24/11/2025). Foto : Dok. Biro Adpim Setda Aceh

Aceh Besar – Wakil Gubernur Aceh, H. Fadhlullah SE., bersama Wali Kota Banda Aceh, Hj. Illiza Saaduddin Djamal, menjemput kedatangan Menteri Kebudayaan Republik Indonesia, Fadli Zon, di Bandara Sultan Iskandar Muda (SIM), Senin 24 Desember 2025.

Kehadiran Fadli Zon ke Aceh dilakukan dalam rangka menghadiri Maulid Akbar Nabi Muhammad SAW 1447 Hijriah yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kota Banda Aceh. Kegiatan tersebut dijadwalkan berlangsung siang hari ini di Lapangan Blang Padang Banda Aceh dengan menghadirkan beragam kegiatan. Di antaranya zikir dan tablig akbar, parade idang meulapeh dan festival kuah beulangong yang diikuti beragam gampong di Kota Banda Aceh.

Baca Juga :  Wagub Fadhlullah Buka Musrenbang RKPA Tahun 2026 dan Forum Konsultasi Publik RPJMA 2025-2029

Turut mendampingi Wakil Gubernur dalam penyambutan tersebut Staf Ahli Gubernur Almuniza Kamal, Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Aceh Dedi Yuswadi, Anggota DPR RI Irmawan dan Muslim Ayub, serta sejumlah anggota DPR Aceh dan tokoh lintas partai politik di Aceh.

Baca Juga :  Plt Sekda Aceh: Fasilitas dan Kualitas adalah Kunci Keberhasilan MPP

Sementara itu, Menteri Kebudayaan Fadli Zon tiba di Aceh bersama Ustadz Derry Sulaiman, yang juga dijadwalkan akan menghadiri rangkaian kegiatan keagamaan di Banda Aceh. []

Baca Juga :  Lantik Bupati dan Wakil Bupati Bireuen, Mualem Ingatkan Tanggungjawab Pemimpin kepada Allah

Editor: Redaksi

Share :

Baca Juga

Daerah

Bupati Aceh Besar Harap RSU Putri Bidadari Aceh Jadi Tonggak Baru Pelayanan Kesehatan Masyarakat

Pemerintah Aceh

Pimpin Apel Senin, Sekda Aceh Minta ASN Percepat Realisasi APBA 2025 

Aceh Besar

Pj Gubernur Safrizal ZA Buka Kick-Off Meeting Program dan Anggaran 2025 Ditjen Bina Administrasi Kewilayahan

Daerah

Data Tak Sinkron, Korban Banjir Aceh Terancam Terabaikan

Pemerintah Aceh

Persaja dan PSF Salurkan Bantuan Sandang dan Pangan untuk Korban Bencana di Aceh

Dinsos Aceh

Pemerintah Aceh dan Dinsos Aceh Serahkan Bantuan Logistik Bencana ke Aceh Timur

Berita

Wagub Aceh Minta Kepala BPH RI Jadikan Aceh Pusat Embarkasi Haji Indonesia 

Daerah

Ketua TP PKK Aceh Ajak Semua Pihak Sukseskan Rumah Gizi Gampong untuk Tekan Stunting