Home / Nasional / Pendidikan / Tni-Polri

Senin, 27 Oktober 2025 - 15:20 WIB

Dedikasi Pendidikan Untuk Anak Papua, Personel Satgas Yonif 112/DJ Jadi Guru di Puncak Jaya

REDAKSI

Papua Tengah – Satgas Yonif 112/DJ Pos Tinggi Nambut memberikan Wawasan Kebangsaan dan membagikan Sarana Penggalangan berupa Buku Tulis di Sekolah dasar (SD) Inpres Distrik Tinggi Nambut, Kabupaten Puncak Jaya, Provinsi Papua Tengah, Senin (27/10/2025).

Wadanpos Tinggi Nambut Letda Inf S Tanjung mengatakan, kegiatan ini merupakan bagian dari program TNI dalam mendukung pendidikan dan membangun semangat kebangsaan sejak usia dini, apalagi kegiatan belajar mengajar di Sekolah SD Inpres sudah lama tidak beroperasional selama Setahun.

Baca Juga :  Polda Aceh dan Polres Jajaran Salurkan 65,5 Ton Beras Murah Lewat GPM

“Kami berharap anak-anak di sini bisa lebih memahami tentang nilai-nilai kebangsaan dan cinta tanah air sehingga menjadi modal utama dalam memperkuat mental kepribadian di masa depan,” katanya.

Dalam kegiatan itu, pihaknya mengajak para siswa belajar dengan cara yang menyenangkan, Materi yang disampaikan mencakup pengenalan wawasan kebangsaan, kedisiplinan serta pentingnya cinta tanah air.

Baca Juga :  Raih Empat Penghargaan Top CSR Awards 2025, SBI Tegaskan Komitmen pada Bisnis Berkelanjutan

Dia menambahkan, pengintegrasian budaya lokal dan kegiatan ekstrakurikuler yang relevan akan membantu anak-anak mengembangkan identitas, pemahaman yang lebih baik, mencerminkan keberagaman budaya, membangun karakter, jati diri dan memberikan kesempatan yang sama bagi anak-anak Papua untuk berkembang serta berkontribusi pada Indonesia.

Baca Juga :  Gubernur Konkritkan Kunjungan Investasi Para Dubes Timteng ke Aceh

Kepala SD Inpres Distrik Tingginambut Bapak Markus (50 Tahun) menyampaikan “Apresiasi atas perhatian dan kepedulian TNI terhadap dunia pendidikan”.

Dia sangat berterima kasih karena anak-anak mendapatkan pengalaman berharga dan belajar langsung dari prajurit TNI, “Ini akan memotivasi mereka untuk lebih disiplin dan semangat belajar terutama tentang nilai-nilai kebangsaan,” ujarnya.

Editor: Redaksi

Share :

Baca Juga

Pemerintah

Disdik Aceh Targetkan Tuntasnya PPG Dalam Jabatan Guru Agama Islam pada Tahun 2025

Nasional

Penuh Keakraban, Masyarakat Aceh di Balikpapan Sambut Marlina Muzakir

Nasional

Psikiater Mintarsih: Masyarakat Pertanyakan Sanksi Akibat Gaduh Soal 4 Pulau

Nasional

Kapolri Pimpin Sertijab Sejumlah Pejabat Polri, Kadivhumas Polri: Rotasi untuk Perkuat Kinerja Institusi

Nasional

Pemerintah Aceh Lakukan Pertemuan Tindak Lanjut dengan Kemenko Infrastruktur dan Pembangunan Wilayah RI

Daerah

Yonif TP 857/GG Gelar Karya Bhakti Bangun Dayah di Pidie

Nasional

Wakil Gubernur Aceh bersama Wali Nanggroe Aceh dan Akademisi Bertemu SBY Bahas 20 Tahun Perdamaian Aceh dan Revisi UUPA

Nasional

Gubernur Aceh Hadiri Retret Kepala Daerah se-Indonesia di Akmil Magelang