Home / Nasional / Pemerintah Aceh

Minggu, 22 Juni 2025 - 22:17 WIB

Prabowo Puji Mualem di SPIEF Rusia: Eks Panglima GAM, Kini Bisa Bersatu

REDAKSI

Presiden Prabowo Subianto. (Foto:Istimewa)

Presiden Prabowo Subianto. (Foto:Istimewa)

Banda Aceh – Presiden Prabowo menyinggung Gubernur Aceh Muzakir Manaf atau yang biasa dikenal Mualem dalam diskusi panel acara St Petersburg International Economic Forum (SPIEF) 2025. Prabowo mengungkapkan dulunya dia dan Mualem yang merupakan Panglima Gerakan Aceh Merdeka (GAM) berhadapan saat konflik Aceh, namun kini bisa bersatu.

Baca Juga :  Gubernur Dukung Rencana Film Kesultanan Aceh-Ottoman, Siap Libatkan Tim Sejarah Terbaik

Hal tersebut disinggung Presiden Prabowo karena ditanyai mengenai pentingnya rekonsiliasi dalam forum tersebut.

“Pemberontakan separatis di Aceh. Sangat panjang, saya kira hampir 30 tahun. Tapi bayangkan, mantan panglima Gerakan Aceh Merdeka, yang dulu melawan kami selama lebih dari 25 tahun, sekarang bergabung dengan partai saya,” ungkapnya di St Petersburg, Rusia, Jumat (20/6).

Baca Juga :  Gubernur Aceh Apresiasi Pembukaan Perjuangan Cup Jilid 2

“Bahkan dia kini menjadi Gubernur Aceh, dan saya Presiden Indonesia. Ini menunjukkan bahwa mantan musuh pun bisa bersatu,” lanjutnya.

Lebih lanjut, Prabowo juga mengungkapkan dirinya sebagai mantan prajurit tahu betul arti rekonsiliasi. Menurutnya, menyelesaikan masalah lebih baik dengan berbicara daripada berperang.

Baca Juga :  Jelang PSU Pilkada Sabang, Sejumlah Tokoh dan Tim Sukses Tiba di Kota Sabang

“Sebagai mantan prajurit, saya selalu berusaha, bahkan dari dulu untuk bernegosiasi. Negosiasi, negosiasi, negosiasi. Lebih baik berbicara daripada saling membunuh,” pungkasnya. []

Editor: Redaksi

Share :

Baca Juga

Pemerintah Aceh

Resmikan Rehabilitasi Payung Elektrik dan Lantai MRB, Pj Gubernur: Masjid Raya Baiturrahman ini Ikon Kebanggaan Aceh

Pemerintah Aceh

Sekda Aceh Antar Kepulangan Ketua MPR RI 

Berita

Plt Sekda Aceh Buka Turnamen Pemerintah Aceh Tenis Club

Pemerintah Aceh

BTT Rp5,9 Miliar untuk Relawan, BPBA Tegaskan Transparansi Dukungan Tanggap Darurat Bencana Aceh

Pemerintah Aceh

Percepat kordinasi dan informasi penyaluran bantuan, Pemerintah Aceh bantuk Pos Komando Tanggap Darurat Bencana Hidrometeorologi Aceh

Daerah

Jembatan Awe Geutah Ambruk, Pemerintah Segera Bangun Jembatan Alternatif

Ekonomi

Ketua TP PKK Aceh Ajak Masyarakat Manfaatkan Janeng untuk Meningkatkan Perekonomian Keluarga

Aceh Besar

Pj Bupati Aceh Besar Iswanto Dorong Mukim Leupung Sinergis dan Inovatif